Selamat Datang Di Website KUA Kecamatan Cilandak Kota Jakarta Selatan
Nikah di KUA GRATIS, di luar KUA membayar Rp 600.000,-, disetorkan langsung ke Bank Menggunakan Kode Billing PNBP NR, Zona Integritas KUA, tolak Gratifikasi dan Korupsi, Laporkan jika terbukti!

1 Agu 2017

Penyuluh Agama Islam KUA Kec. Cilandak Sosialisasi Imunisasi Campak Rubella

kua kec cilandak
Salah satu program kegiatan rutin Penyuluh Agama yaitu Majlis Taklim Pemberdayaan Umat. Pada hari Senin 31 Juli 2017 bertempat di Aula KUA Kec. Cilandak diadakan acara pembukaan kembali kegiatan Majlis Taklim Pemberdayaan Umat setelah selama bulan Ramadhan diistirahatkan.

Kegiatan tersebut sekaligus dijadikan acara Sosialisai Imunisasi Campak Rubella. Hadir dalam acara tersebut Kepala KUA Kec. Cilandak Bp. Drs. Khafsin, Kepala Seksi Kesejahteraan Sosial Kec. Cilandak Bp.H Admiral, S. Km, Tim Puskesmas Kec. Cilandak, Sekretaris Kelurahan Cilandak Barat, para Penyuluh Agama Islam Fungsional dan para Penyuluh Agama Islam Honorer, para anggota Majlis Talim dari 5 Kelurahan yang ada di Wilayah Kec. Cilandak.

Dalam sambutannya Kepala KUA Kec. Cilandak mengatakan bahwa sangat mengapresiasi dengan kegiatan seperti ini. Dan ini merupakan bentuk atau hasil kolaborasi atau kerjasama yang sangat baik antar lembaga baik antara KUA dengan para Penyuluh Agama Islam Fungsional, para Penyuluh Agama Islam Honorer, pengurus Majlis Talim dari 5 Kelurahan yang ada di Wilayah Kec. Cilandak, dan juga dengan Kecamatan Cilandak dan Puskesmas.

Pihak Kecamatan Cilandak dan Puskesmas menyampaikan beberapa hal di antaranya program Imunisasi Measles Rubella (MR) atau campak rubella akan dilaksanakan di seluruh Pulau Jawa. Ini akan menjadi langkah kampanye pemerintah dalam memasukkan program imunisasi MR sebagai imunisasi wajib guna menghilangkan penyakit berbahaya.

Sindrom rubella kongenital merupakan beban penyakit yang dapat memberatkan negara jika tidak dicegah sedini mungkin. Dari data WHO atau Organisasi Kesehatan Dunia, terdapat 326 ribu kasus sindrom rubella kongenital per tahun di dunia. Sementara di Indonesia, terdadat 5.000 - 6.000 kasus per tahun.

"Program imunisasi ini untuk memutus mata rantai penularan, bukan hanya pada yang diimunisasi saja tapi juga janin pada ibu-ibu hamil. Selama ini masih ada mispersepsi, bahwa pencegahan pada anak padahal yang kita sasar adalah janin-janin yang akan dilahirkan.

Untuk mengetahui pentingnya imunisasi MR ini, harus dilihat bagaimana beban penyakit dari MR ini. Measles atau campak, harus dieliminasi karena dua hal. Pertama dan paling utama, penyakit ini tidak menular ke binatang dan hanya ada di manusia.

"Karena ada di manusia, kalau kita kontrol manusianya, maka proses infeksi pada manusia bisa dikontrol dan bisa dieliminasi penyakitnya.

Alasan kedua kenapa campak harus dieliminasi adalah karena penyebabnya adalah virus. Penyakit yang disebabkan oleh virus, hingga saat ini belum ada obat yang efektif menanganinya. Oleh karenanya, paling bagus adalah dengan mencegah jangan sampai sakit.

Begitu pula dengan rubella, pencegahan penting dilakukan karena pada rubella ada penularan vertikal. Ini bisa jadi masalah.

"Khusus bagi rubella, karena tidak ada obatnya, saat menginfeksi dia akan masuk ke dalam sel. Itu akan dapat menetap sehingga suatu saat bisa reaktivasi virus. Makanya diusahakan jangan sampai masuk badan. Terutama ke anak perempuan.

Oleh karena itulah, pencegahan dini terutama pada perempuan sangat penting dilakukan karena jika ada sel ini di dalam diri perempuan, suatu saat dia hamil dan terjadi reaktivasi akan terjadi sindrom rubella kongenital. Anak yang dikandung bisa mengalami cacat seperti tuli, penyakit jantung bawaan, bahkan hingga kematian.



1 komentar:

  1. Your Affiliate Profit Machine is ready -

    Plus, making money with it is as easy as 1...2...3!

    This is how it works...

    STEP 1. Tell the system which affiliate products the system will advertise
    STEP 2. Add PUSH BUTTON traffic (it takes JUST 2 minutes)
    STEP 3. See how the system explode your list and sell your affiliate products for you!

    Are you ready to make money ONLINE?

    Click here to activate the system

    BalasHapus